Kamis, 08 September 2011

Manfaat Air Putih


Tubuh kita memiliki sekitar 80% terdiri dari air. Otak dan darah adalah dua organ penting yang memiliki kadar air di atas 80%. Otak memiliki komponen air sebanyak 90%, sementara darah memiliki komponen air 95%. Sedikitnya, secara normal kita butuh 2 liter sehari atau 8 gelas sehari. Bagi perokok jumlah tersebut harus ditambah setengahnya. Air tersebut diperlukan untuk mengganti cairan yang keluar dari tubuh lewat air seni, keringat, pernapasan, dan sekresi. Para dokter juga menyarankan agar mengonsumsi air putih 8-10 gelas setiap hari agar metabolisme tubuh berjalan baik dan normal.

Minggu, 21 Agustus 2011

Pantangan dan Anjuran Untuk Diet

Diet dengan tujuan melangsingkan badan tak bisa dilakukan sembarangan. Perlu memahami apa saja pantangan-pantangan dan anjuran selama diet agar hasilnya maksimal.
Menjaga berat badan dengan mengontrol asupan, diikuti dengan peningkatan aktifitas fisik, menjadi rumus dasar diet sehat, Prinsipnya menyeimbangi kalori yang keluar. Harverd Medical School merekomendasikan panduan diet sehat. berikut ini anda bisa mengaplikasikannya  jika ingin tubuh bugar dan berat badan ideal.  berikut ini ada tujuah bahan makanan yang harusnya dikurangi semaksimal:

Sabtu, 20 Agustus 2011

Tips Membuat Parsel (Pilih Kemasan Mulus)



Untuk membuat parsel yang baik dan bagus ada beberapa hal perlu kita cermati dan dipedomani yakni:   
  • Kegemaran atau pantangan dari orang yang akan menerima pesanan parsel / bingkisan anda. Bila tidak cukup mengenali orang yang bersangkutan sebaiknya pilih benda yang umum seperti buah-buahan, aneka kue kering.

Jumat, 19 Agustus 2011

Alaska (Jalur Pipa Minyak di Alaska)



Alaska juga dikenal sebagai penghasil minyak bumi, minyak ini dialirkan melalui trans Alaska Pipeline Systim, yang dikelola Alyska Pipeline, merupakan konsorsium lima perusahaan: BP alaska Inc, Exxon Mobile Pipeline Company, dan Koch Alaska Pipeline Company. L.L.C.

Fugu (Cara Memasak Ala Jepang)


 

Ini bukan resep masak yang dianjurkan untuk dicoba dirumah, tapi sekedar pengetahuan bagaimana seni memasak ikan buntal yang dilakukan oleh orang Jepang. Pertama-tama ikan dibelah dengan sangat hati-hati dengan menggunakan pisau khusus yang disebut dengan nama : Fugu Hiki. Proses pembelahan ikan ini tidak boleh sampai melukai bagian jeroannya, selanjutnya semua bagian yang mengandung racun dibuang. Setelah itu ikan diiris sangat hati-hati agar diperoleh sebanyak mungkin daging tanpa ada racunnya. Potongan daging selanjutnya dibilas dengan air mengalir untuk membuang darah dan sisa racun. kemudian daging diiris tipis-tipis dan siap dimasak. Meski begitu, kasus keracunan tetap bisa saja terjadi jika ikan dimasak tidak dengan cermat. Pasalnya racun ini relatif tahan terhadap suhu panas. itu sebabnya, tidak semua orang bisa memasak FUGU sehingga hasilnya bisa dimakan, hanya juru masak bersertifikat yang boleh melakukannya.

Kamis, 18 Agustus 2011

Rabies (Mengenali Rabies)

Penyakit rabies atau yang sering disebut juga dengan anjing gila merupakan penyakit zoonosis (penyakit hewan yang dapat menular ke manusia) penyakit ini disebabkan oleh virus dari genus lyssavirus.
Cara penularannya melalui : luka gigitan hewan penderita rabies, luka yang terkena/terkontaminasi air liur penderita rabies serta infeksi vaksin rabies masih mengandung virus yang belum mati.
Meskipun sangat jarang terjadi, rabies bisa ditularkan melalui penghirupan udara yang tercemar oleh hewan penderita rabies.

Rabu, 17 Agustus 2011

Waduk PLTA Koto Panjang

PLTA koto panjang berlokasi di Desa Merangin Kecamatan Bangkinang Barat, waduk PLTA koto panjang berjarak sekitar 88 KM dari Ibukota Provinsi Riau - Pekanbaru, didanau PLTA koto panjang ini dapat disaksikan pemandangan alam yang sangat indah dengan deretan bukit-bukit yang ditumbuhi oleh pepohonan dengan jenis yang beraneka ragam . Luas areal PLTA koto panjang sekitar 12.900 Ha. Selain menjadi objek wisata yang memikat, waduk PLTA juga dimanfaatkan masyarakat sekitar sebagai lokasi budidaya ikan air tawar dengan sistim kerambah. Maka bila berdiri diatas jembatan yang melintasi kawasan itu, akan terlihat aktivitas penduduk mengelola usaha perikanannya " Hasilnya lumanyanlah untuk menopang ekonomi keluarga "